Rabu, 24 Januari 2024

Materi Ajar, Rabu 24 Januari 2024

  


Hari/Tanggal : Rabu, 24 Januari 2024

Kelas : 4A

Mapel : Matematika & Bahasa Indonesia

Capaian Penbelajaran Matematika :

Pada akhir Fase B, Siswa dapat memahami cara membandingkan unit pilihan dan cara membandingkan lebar. Siswa dapat memahami dan mampu menggunakan konsep luas, cara mengukur, dan satuan cm2

👉👉Tujuan Pembelajaran (TP) Matematika:

Mengetahui satuan luas permukaan cm2 dan mencari luas permukaan berdasarkan satuan luas permukaan

  Memahami bahwa jika bentuknya berubah luas permukaannya tidak berubah

  Menggambar macam-macam bentuk permukaan yang sama.

     Materi :Luas dab keliling persegi

👉👉Capaian Penbelajaran IPAS:

Peserta didik dapat  Menjelaskan dan menyajikan peninggalan sejarah Kerajaan

Hindu,Buddha, dan Islam di Indonesia.


        

Materi : Bentang Alam di daerahku


Sebelum belajar marilah kita bersamasama untuk belajar


Materi Matematika
Apresepsi
Masih inggatkah kalian dengan yang sudah dipelajari pada minggu lalu?? minggu lalu kita sudah banyak mempelajari materi sifa pengoperasian komotatif, distributif dan asosiatif, semoga dapat dipahami dengan mudah ya nak....

Yuk kita lanjutkan materi hari ini dengan materi luas persegi.

Materi Matematika

Berdasarkan jumlah sisinya, persegi panjang termasuk ke dalam bangun datar segi banyak, yang terbentuk dari tiga atau lebih garis lurus dan memiliki sudut. 

Persegi panjang memiliki 4 sisi, dengan 2 sisi yang saling berhadapan sama panjang. Sisi yang lebih panjang disebut panjang (p), sementara sisi lebih pendek disebut lebar (ℓ).

Rumus Luas dan Keliling 

Luas persegi panjang didapatkan dengan menghitung sisi × sisi. Cara ini sama dengan mencari luas bangun persegi.

Namun, karena sisi pada persegi panjang disebut panjang (p) dan lebar (ℓ), maka ini bentuk ringkas rumusnya.

Luas persegi panjang = s × s = p × ℓ

Luas persegi panjang = p × ℓ

Keliling persegi panjang didapatkan dengan cara menghitung jumlah semua sisi pada bangun datar tersebut. 

Pada persegi panjang, terdapat dua sisi panjang dan dua sisi lebar. Berikut ini bentuk ringkas yang dituliskan dalam rumus.

Keliling persegi panjang = p + p + ℓ + ℓ 

Keliling persegi panjang = (2 × p) + (2 × ℓ) 

Keliling persegi panjang = 2p + 2ℓ

Nah, setelah mengetahui masing-masing rumus luas dan keliling bangun persegi panjang, mari kita coba kerjakan soal-soal berikut. 

1. Sebuah persegi panjang memiliki panjang 12 cm dan lebar 4 cm. Hitunglah luas dari persegi panjang tersebut!

Jawab:

Luas persegi panjang = p × ℓ

Luas persegi panjang = 12 cm × 4 cm = 48 cm2

Jadi, luas persegi panjang adalah 48 sentimeter persegi.

2. Sebuah persegi panjang memiliki lebar 10 cm dengan luas 140 cm2. Hitunglah kelilingnya!

Jawab: 

Pertama, kita harus menemukan sisi panjang terlebih dahulu untuk dapat menghitung keliling persegi panjang. 

Luas persegi panjang = p × ℓ

140 = p × 10

140 : 10 = p

14 cm = p

Diketahui panjang sisi persegi panjang adalah 14 cm, dengan sisi lebar sepanjang 10 cm. 

Keliling = (2 × p) + (2 × ℓ) 

Keliling = (2 × 14) + (2 × 10) 

Keliling = 28 + 20

Keliling = 48 cm

Latihan Soal


Materi IPAS

Tahukah kalian bahwa setiap daerah di Indonesia memiliki ragam bentang alam yang berbeda-beda? Lalu, tahukah kalian, bahwa hal ini pun berpengaruh terhadap potensi sumber daya yang dimiliki oleh masing-masing daerah?

Kabupaten Bima, misalnya, memiliki bentang alam yang terdiri dari dataran tinggi, dataran rendah, dan beberapa daerahnya berbatasan langsung dengan lautan. Curah hujan yang rendah juga, di dataran

Kabupaten Bima, bawang merah dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. Bambu juga termasuk sumber daya alam yang banyak dimanfaatkan.

Perabotan rumah tangga, perabotan dapur, dan dinding rumah terbuat dari bambu. Bukan hanya itu, bambu juga digunakan sebagai alat musik dan bahan membuat mainan.

Di daerah kalian, pasti ada sesuatu yang bisa dan biasa dimanfaatkan penduduknya. Bisa berupa tumbuhan atau hewan. Bisa juga sungai, danau, rawa, gunung, dan sebagainya.

Jadi penasaran ya, apa saja kekayaan alam yang ada di daerah kita?

Yuk, kita jelajahi bersama!

Kalian akan melakukan permainan Detektif Alam. 

Penutup
Demikian pembelajaran hari ini semoga bermanfaat dan dapat dipahami yaa, Jangan lupa untuk pembelajaraan di hari esok  yaitu IPAS dan P5. 
Semangat Belajar


0 komentar:

Posting Komentar